Asysyam

“Sesungguhnya berbahagialah orang yang mensuciikan jiwanya, dan sungguh merugilah orang yang mengotori jiwanya”

Sabtu, 14 April 2012

FluKTuasi HaTi.


seperti iman
kadang naik kadang turun.
kadang hidup kadang Mati.
Hati akan senantiasa Hidup ketika disiram oleh ibadah-ibadah Wajib dan sunnah.
Tetapi ia bisa mati ketika seseorang tidak peduli lagi dengan kemaksiatan dan dosa-dosa yang dibuat.
Hati yang cenderung berbuat dosa akan dihinggapi penyakit yang akan sulit disembuhkan,
penyakit itu adalah dosa-dosa yang yang telah melekat pada diri yang akan merusak hati.

Salah satu tanda rusaknya hati adalah
seseorang yang tidak pernah menyesal dengan dosa-dosa yang dibuatnya.
seseorang yang selalu enggan keluar dari kemaksiatan,terbenam dalam kesenangan duniawi.
intinya seseorang yang tidak pernah menyesal dengan kesalahan dan dosa adalah pertanda hatinya mulai rusak dan mati.

bertoubatlah para pendosa dengan taubat yang sungguh-sungguh (taubat nashuha)
Jangan pernah mengulangi lagi kesalahanmu seriuslah dengan taubatmu,
jangan pernah terpedaya lagi oleh bujukan dan bisikan hawa nafsumu.
Kuatkanlah tekadmu...

Rasulullah SAW bersabda:
"Wahai Dzat Yang membolak balikkan hati,teguhkanlah hatiku diatas agamaMu"

Memohon dan berdoalah selalu kepada Allah untuk keteguhan hatimu agar terbebas dari penyelewengan dan kesesatan.
Hakikatnya seseorang bisa saja Mukmin dipagi hari dan kafir disore hari.
Bahwasanya Allah swt yang membolak-balikan hati manusia dalam kekuasaan-Nya
Senantiasalah memohon hidayah dan keteguhan Hati kepada Allah swt.

Sungguh,rintihan para pendosa lebih baik di sisi Allah daripada gemuruh kesombongan Ahli ibadah.
Menangislah , merataplah dan bersendirilah dengan Allah untuk menumpahklan semua sesalmu. Secara manusia semua orang pasti dan pernah melakukan kesalahan dan dosa,
karena itu adalah kemestian yang ada pada manusia.
Namun dia harus meminta ampun kepada Allah

Allah swt berfirman;
"Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah,hai orang-orang yang beriman,supaya kamu beruntung"

(An-Nur:31)




Tidak ada komentar:

Cari Blog Ini