Asysyam

“Sesungguhnya berbahagialah orang yang mensuciikan jiwanya, dan sungguh merugilah orang yang mengotori jiwanya”

Rabu, 02 Maret 2011

Filosofi




Apabila Anda diminta untuk menjawab kuis berikut ini :
1. Nama 5 org terkaya didunia
2. Nama 5 pemenang tropy
3. Nama 5 miss america terakhir
4. Nama 5 orang pemenang nobel
5. Name 5 orang pemenang Academy Award

Bisakah Anda menjawabnya?

Tidak ada seorangpun dari kita yang masih mengingatnya. Tepuk tangan telah sirna, penghargaan beralih. Pencapaian telah dilupakan.

Namun apabila Anda diminta untuk mengerjakan kuis berikut ini :
1. Nama 5 guru yang telah membantu anda dalam perjalanan sukses anda di sekolah
2. Nama 5 teman yang membantu anda dalam waktu sulit
3. Nama 5 orang yang mengajarkan anda sesuatu yg berharga
4. Nama 5 orang yang membuatmu merasa dihargai dan spesial.
5. Nama 5 orang yang anda sangat menikmati waktu bersamanya.

Apakah lebih mudah? Tentu saja.

Pelajarannya :

Orang-orang yang membuat perbedaan di dalam hidup Anda bukanlah orang-orang yang memenangkan penghargaan, tapi mereka adalah orang-orang yang peduli dan mengasihi anda dengan tulus.

Jadi, hargailah setiap saat yang anda miliki bersama orang-orang tersebut, karena waktu selalu berjalan. Dan kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi ketika orang-orang tersebut dipindahkan Tuhan dari sisi kita.

Apabila Anda ingin selalu diingat dan dikenang oleh orang-orang yang anda cintai, Anda tidak harus menjadi pemenang akan sesuatu… Anda tidak harus menjadi orang terkenal akan prestasi Anda… tetapi Anda hanya harus lebih peduli dan mengasihi orang-orang di sekeliling Anda dengan tulus.

Tidak ada komentar:

Cari Blog Ini